SOFIFI – Blusukan kembali dilakukan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Yuddy Chrisnandi, dalam rangkaian kerja di Maluku Utara. Sofifi yang merupakan pusat pemerintahan baru provinsi tersebut, menjadi daya tarik sang Menteri usai memberikan pengarahan terhadap aparatur sipil negara (ASN).
Unit kerja disambanginya, antara lain Polda Maluku Utara dan kantor Dinas Pekerjaan Umum. Bahkan Yuddy menyempatkan diri melihat perumahan ASN yang dibangun oleh Pemerintah Provinsi Maluku Utara. Hal ini mengundang perhatiannya, karena tidak banyak pemda yang belakangan kesulitan menyediakan perumahan bagi pegawainya.
Tampaknya Yuddy sangat peduli dan menaruh harapan besar terhadap prasarana bagi aparatur negara, yang menurut data masih banyak yang belum memiliki rumah. Bahkan untuk bisa memiliki rumah, banyak PNS yang merasa kesulitan, sehingga perlu campur tangan dari pihak pimpinan instansi pemerintah, baik pusat maupun daerah.
Melihat langkah Pemprov Maluku Utara, sebuah daerah pemekaran yang memiliki inisiatif membangun perumahan ASN ini, secara spontan Yuddy langsung menelpon Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Basuki Hadimuljono, dan memintanya untuk membantu Provinsi Maluku Utara dalam hal pembangunan perumahan bagi ASN.
Ternyata bukan perubahan perumahan saja yang dibicarakan, tetapi Menteri PANRB juga minta agar dibangun asrama bagi ASN Maluku Utara yang masih bujangan. “Kalau bisa, asramanya yang memiliki daya tampng sebanyak tiga ribu orang,” ujarnya.
Menurut Yuddy, Menteri PU Pera serta merta memberikan dukungan terhadap hal tersebut, dan dalam waktu dekat akan melakukan kunjungan kerja ke Maluku Utara untuk melihat secara langsung lahan yang telah disiapkan oleh Pemerintah Provinsi seluas 20 hektar. (khr/HUMAS MENPANRB)
Berita Terbaru
25.Nov.2024
Audiensi dengan Kepala BNPT
25.Nov.2024
Rapat Pimpinan Kementerian PANRB
22.Nov.2024
Menteri PANRB Bertemu dengan Kepala Staf Kepresidenan Bahas Tata Kelola dan Penguatan SDM
22.Nov.2024