Pin It

pemkab posoPOSO - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Poso diinformasikan belum akan melakukan proses rekrutmen atau pengangkatan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) baru untuk jangka waktu yang belum ditentukan. Berdasarkan surat dari Menteri PAN-RB, rekrutmen CPNS baru (melalui  tes umum) bergantung pada mampu tidaknya daerah tersebut menambah perolehan pendapatan.

Kepala Badan Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi Poso, Drs Ruddy R Rompas MSi, tak menampik adanya informasi tersebut. Dia mengatakan, jumlah Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Pemkab Poso sekarang memang sudah lebih dari cukup. Mencapai delapan ribu lebih PNS.Dengan kondisi ini, Poso baru akan menerima CPNS baru (tes umum) jika jumlah perolehan PAD meningkat dari yang ada sekarang. “Kalau PAD kita naik, maka akan ada penerimaan CPNS baru,” sebutnya.

PAD Poso sekarang sudah berkisar Rp29 miliar (2012).Karena jatah penerimaan CPNS umum untuk Poso belum ada, maka pemerintah setempat sedang berkosentrasi pada perjuangan men-CPNS-kan para pegawai honor daerah yang masuk kategori dua (K2). “Bapak bupati bersama kami akan berjuang agar bagaimana pegawai honorer yang masuk K2 nantinya bisa menjadi CPNS semua,” ujar Ruddy.Diakuinya tak mudah untuk berjuang men-CPNS-kan pegawai honorer K2 Poso yang jumlahnya ribuan orang. “Tapi usaha itu akan kami lakukan dengan harapan hasilnya bisa maksimal,” tutupnya.(bud)

Sumber: http://www.radarsulteng.co.id/index.php/berita/detail/Rubrik/49/8753


Cetak   E-mail